Saya Memilih Merubah Gaya Bahasa Penulisan Blog, Kenapa?

Saya Memilih Merubah Gaya Bahasa Penulisan Blog, Kenapa?

Di masa masa awal blog gurublogger.id di launching, gaya bahasa penulian yang digunakan adalah tengah tengah antara formal dan personal

Sebut saja gaya bahasa casual atau non formal

Ketika teman teman membaca tulisan ini maka semuanya sudah berubah, hanya di kategori ini saja teman teman bisa membaca tulisan akrab yang lumayan nyaman dibaca

Di kategori lain, teman teman akan dihadapkan dengan kata pengganti "Anda" "Kita" dan "gurublogger.id"

Saya berencana merubah gaya bahasa per 15 Februari 2021

Mau tau kenapa?

Simak ulasan lengkapnya berikut ini !

gaya-tulisan-blog-yang-baik

Hubungan Gaya Bahasa dan Search Engine

Apakah ada hubungannya gaya bahasa dengan search engine?

Saya rasa tidak, mesin tidak tau menau dengan istilah "kesan" "citarasa" "gaya" dll

Saya yakin google tidak berperasaan, sehebat apapun algorithm mesin tidak akan bisa menangkap kesan

Jadi tidak ada hubungannya dengan search engine

Mungkin teman teman tidak sependapat dengan pernyataan saya, tapi itulah kesimpulan yang saya tarik dari pengalaman saya sebagai seorang blogger

Pernyataan yang serba salah untuk ditangkal... karena pakai "pokoknya" haha :D senyumin aja

Saya akan coba tunjukkan 1 bukti saja agar pernyataan saya tadi tidak menjadi sebuah kontroversial dan bisa lebih fair (alasannya masuk akal, bukan cuma pokoknya)

Saya punya teman seorang blogger yang katakan saja "suka, hobi, dan memiliki kompetensi untuk riset SEO"

Namanya mas cemplon, silahkan di googling sendiri blognya pasti ketemu

gaya-bahasa-tlisan-blog

Nha, apakah tulisan tersebut menggunakan gaya bahasa penulisan yang formal? atau personal? atau ngawur?

Betul sekali, itu adalah gaya bahasa Best3Abjad

Nha makanan apa lagi itu?

Best3Abjad adalah sebuah teknik riset keyword yang ditemukan dan dikembangkan oleh mas cemplon

Haslinya?

Banyak artikel "blog riset" nya yang nangkring di halaman 1 google, visitornya pun terlihat banyak dari hasil screenshot yang dibagikan oleh beliau

Itulah salah satu alasan yang membuat saya menarik kesimpulan bahwa mesin tidak mengerti "Kesan",

Sepertinya teknik Best3Abjad saja sudah cukup berbicara ..... tidak perlu lagi saya bagikan alasan panjang lebar yang lain

Gaya Bahasa Blog Yang Baik

Dari uraian yang telah saya jelaskan diatas, maka satu satunya alasan merubah atau menggunakan suatu gaya bahasa tertentu adalah "untuk dibaca manusia"

Dalam dunia blogging disebut dengan istilah "User Experience"

Manusia mengerti dan bisa memberi penilaian gaya bahasa mana yang bagus untuk sebuah tulisan blog, Google Bot dan bot bot lain dari mesin pencari hanya numpang !

Bagaimana caranya?

Yang google ketahui hanylah statistik, semakin lama seseorang membaca sebuah blog (5 menit 10 menit) dalam 1 artikel maka para search engine mengerti bahwa (ooo artikel ini bagus, buktinya manusia mau baca sampe lama)

Hubungannya dengan gaya bahasa yang baik apa?

Gunakan gaya bahasa sesuai dengan tema dan target audience !! antara bahasa formal maupun personal tidak ada yang lebih bagus ataupun lebih buruk keduanya SAMA

Blog berita ditulis dengan gaya bahasa personal pasti akan konyol, begitu pula dengan blog curhat yang ditulis dengan bahasa formal.... sudah jelas wagu !!

Formal, non formal, semi formal, personal semuanya sama menurut gurublogger.id

Kalaupun ada gaya bahasa yang perlu mendapat perhatian khusus adalah tentang bagaimana sebuah alur diceritakan

  1. Gaya Bahasa Argumentatif 
  2. Gaya Bahasa Deskriptif 
  3. Gaya Bahasa Persuasif
  4. Gaya Bahasa Naratif
  5. Kata Ganti Orang Pertama
  6. Kata Ganti Orang Ketiga

Tapi itu pun kembali ke konteks tema dan audience yang ditarget, karena endingnya memang hanya terkait user experience

Kenapa Gurublogger.id Merubah Gaya Bahasa?

Ini karena topik dan audiens yang saya target !

Pada awalnya, blog ini saya tulis untuk teman teman OI (Orang Indonesia), semua artikel saya tulis dengan gaya bahasa informal

Seiring berjalannya waktu, semakin banyak saja bule bule yang bertanya... ini maksudnya apa? kalu begini caranya gimana?

padahal saya selalu menulis artikel secara lengkap dan panjang, harusnya semua sudah jelas

Jawab 1 kali atau 2 kali mungkin bukan masalah besar, tapi kalau itu terus berulang tentu saya sendiri yang repot

Gurublogger.id merubah gaya bahasanya menjadi gaya bahasa formal agar ketika dilakukan translate ke bahasa lain (Inggris, Arab, India, dll) tidak terjadi banyak error

Ujungnya tentu saja saya jadi tidak kerepotan menjawab pertanyaan cross language

Itulah satu satunya alasan mengapa saya merubah gaya bahasa tulisan di blog gurublogger.id

Saya minta maaf bila teman teman merasa kurang nyaman dengan gaya bahasa yang baru di blog ini.

Komentar
Silahkan, saya ga nggigit !
  1. bule nya di ajak ngopi gan biar cepet pinter wkwkwkw

    BalasHapus
    Balasan
    1. Nha inilah mas alwi yang lebih sering dikenal dengan sebutan mas cemplon dan pemilik yang sah dari post komik sekaligus peneliti online yang kompeten.

      Recomended untuk blogwalking bila ada pembaca gurublogger.id yang berminat jalan jalan mencari inspirasi.

      Hapus